Rabu, 16 September 2009

sunyi.....

jogja diserang wabah kesunyian.....
karena saat ini manusia-manusia mencoba menyulam tali silaturahim...
di kampung halaman masing-masing.
budaya mudik.
yah,itulah yang slalu mewarnai kota jogja setiap lebaran menjelang.
Seolah tak ada kehidupan yang menyapa.
Seolah tak ada desah nafas yang menggerakkan dedaunan.
........................................................
jogja diserang wabah kebekuan.....
gedung-gedung kampus menunjukkan kelemahannya,bahwa ia terpekur tak berdaya.
karna penghuninya saat ini tak mau menyapa.
gedung pencakar langit tak berani mencakar.
deru motor tak menggema,
iringan sang penguasa jalan tak membahana,
tapak-tapak kaki berhenti sejenak,seolah sedang merenungi perjalanan.
.....................................................
jogja diserang wabah keletihan.....
saat ini...
di tengah kesunyian ini....
ditemani lambaian angin yang setia menyapa,
wajah-wajah manusia terlihat lelah....
di rundung masalah,tapi tak menyesal.
karna saat ini,
kita akan menyambut momentum kemenangan..............
yah,sebuah kemenangan nyata.
Idul Fitri!!!!
selamat hari raya Idul Fitri...
mohon maaf lahir dan batin....

Rabu, 09 September 2009

Hmmm........

ada masalah.....
maka ada kehidupan....
hidup dan masalah adalah dua kaki yang saling menopang......
kualitas manusia ditentukan seberapa baik ia menyikapi permasalahan.......
ada manusia yang penuh masalah
tapi ada juga masalah yang di penuhi oleh manusia...
hmmm...
dunia ini memang aneh.....
..................................................
seaneh zaman yang semakin tak jelas.....
tak jelas muara peradabannya.....
dan tak jelas siapa yang memimpin dunia saat ini..amerika???rusia???atau negara izrael?????
dunia semakin aneh.....
negara miskin dibuat miskin...
negara kaya di buat kaya.......
negara sedang2 dibuat bingung...
seolah dunia tanpa norma....
norma tak mendunia......
lantas akan qta ubah seperti apa dunia saat ini???!!!!
membangun peradaban baru???
atau....
membarukan peradaban???
hmmm.............
semakin bingung.......
semakin bermasalah....
tapi,
itulah kehidupan,
ada rasa.......ada karsa.......ada asa........!!!
ada dinamika hidup.......yang slalu menggerakkan,yang slalu mendesah nafas2 setiap perjalanan peradaban......
sebab...
masalah itulah yang kan menghidupkan dan qta hidup dengan warna warni permasalahan....
disini.
di dunia ini.

Sabtu, 05 September 2009

Kembalinya Adik yang "Hilang"......

Seperti biasa.....
Q slalu hadir menyapa para "FensQ",...
Tiap pekan sudah menjadi pertemuan keluarga yang harus di hadiri......
Terakhir adalah malam minggu,semalem.
............................
Sabtu malem......
Di temani dinginnya malam,waktu menunjukkan pukul 20.24.Q berjalan menembus rasa dingin itu.....
TujuanQ adalah kampus tercinta.
Mushola Darurat menjadi tempat penantian,maklum Fakultas pertanian UGM tak memiliki Mushola yang representatif...
Q tapaki juga kaki ini tuk memasuki Ruang Mushola itu,
Terlihat baru ada Im,Ar, dan Lm.Alhamdulillah.
Setelah bersalam-salaman ala keluarga dekat.Q sampaikan tuk menanti beberapa orang yang belum terasa desah nafas mereka.
Sembari menunggu.........
Q buka terjemahan Al Qur'an tuk bahan diskusi.Agar diskusi ini menjadi diskusi Robbaniyah.
..............................................
malam itu sebenarnya berlangsung seperti biasanya.........
Tak ada yang istimewa memang.
Tapi,
Dari semua yang hadir pada malam itu.....
Ada satu yang tlah lama Q nanti,
Salah seorang keluarga yang lama berkelana melalang buana entah kemana rimbanya.
Ia hadir malam itu.
Dengan membawa semangat baru........
Spirit yang diperoleh dari perenungan akan pengembaraannya.
Yah......Ia memutuskan untuk kembali bersama.Bergabung mengokohkan barisan,InsyaAllah.
Bercerita akan hasil perenungan itu.......Perenungan yang membuat tetes demi tetes air mata menyejukkan wajahnya.
Ia mulai tersentak dari kelalaian selama ini.
Ia Dihempas oleh sebuah kesadaran.
Kesadaran yang teraliri dari mata air kesejukan.Al Qur'an.
Entah seberapa besar energi kesadaran yang mengalir ke dalam jiwanya.
Yang Jelas......
Malam itu menjadi saksi akan semangatnya.
Q berharap Ia benar-benar telah kembali.Disini.Dibarisan ini.
Tuk bersama berbagi suka dan duka dalam kerja-kerja da'wah.
Amiin.
Q titipkan sepenggal doa untuknya...
Rabbi......
Istiqomahkan Ia di jalan da'wah ini........
Jadikan Ia menjadi pejuang tangguh yang slalu membela agamaMu......
...................
Fabi ayyi'ala irabbikuma tukadzibaan........
Salam ukhuwah buat adik kecilQ....
Kini engkau tlah bersama keluarga kecil ini lagi,
bercanda ria......
berbagi beban....
Qt kan slalu bercerita tentang makna sebuah keikhlasan........

Jumat, 04 September 2009

Jogja-Pemalang-Jogja..........

hmmm.......
kali ini jejak petualanganku adalah hal di luar dugaan........
Aku tak menyangka........
Kamis,3 september 2009.............
Q kembali menjejal lintas alam,ciptaan Allah......
Tujuan utama adalah daerah Pemalang..........
Allah Maha Kuasa...
betapa kecil hamba ini,tanpa merencanakan ke sana,belum sempat berpikir tuk kesana...........
Skenario Allah berbicara lain.
Aku harus kesana.Dan memang itu menjadi sebuah keniscayaan.
Dengan berbekal seadanya,motor plat B pun jadi saksi akan perjalanan itu.
Allah........
Betapa Engkau kembali memperlihatkan CiptaanMu yang belum pernah Q tapaki.
atas izinMu jua,Q mendapat kesempatan istimewa tuk meninggalkan jejak di daerah itu,PemALANG.
Betapa lelahnya.
Fisik menjadi pertaruhan,berlomba dengan waktu,berpacu dengan suara bising kendaraan.
Q lalui juga bebukitan yang menghampar,seolah menyapa kehadiranQ...............
Subhanallah....
................................
Pemalang.......
Q coba mencari alamat.
ketemu juga alamat itu,setelah menggunakan keahlian khusus (ceile....kayak detektif aj..hehehe).
Tapi,
Sang pemilik alamat tak berada di tempat.Ia "menghilang".Konon kabarnya tlah berada di kota lain.
Tak kehilangan akal.karna Q tetap punya akal,alhamdulillah.
Q sambangi orang di sekitar alamat itu.
Wajahnya menunjukkan bahwa orang itu tlah lama menjalani hidup.Keriput itu seolah mengabari bahwa Ia tlah malang melintang memakan asam garam kehidupan.Pahit getir penderitaan.Tapi,Ia masih sanggup tuk bercerita tentang banyak hal.Termasuk tentang orang yang memiliki alamat tersebut.
..............
Informasi telah di dapat.
Data-data tlah dikumpulkan (hehehhe....ni mau praktikum atau nyari tugas statistik y?!...).
Pamit adalah ucapan terakhir tuk orang tersebut.
Hmm.........
Rabbi........
Q yakin Engkau tlah menyiapkan beribu hikmah atas perjalanan ini.
Sebagaimana keyakinanQ atas skenarioMu tuk memperjalankan hambaMu ini ke daerah itu.
Pemalang.........
Sampai Jumpai......
Pemandangan alammu begitu indah.karna yang menciptamu adalah Yang Maha Indah....
Subhanallah wa ni'mal wakil ni'mal maula wa ni'mannasir.......
selian dulu sepenggal jejak dari seorang petualang sejati..........
ALLAHUAKBAR..............

Selasa, 01 September 2009

Pesan Sederhana dari Umar.............!

............
Ajarkanlah anak2mu sastra agar dapat melembutkan hatinya.......
Kurang lebih seperti itu pesan dari seorang sahabat Nabi yang terkenal akan ketegasan dan kepahlawanannya.....
Kenapa harus Sastra????
Apa istimewanya sastra??
Ini gak bermaksud menyinggung orang yang kuliah di Fakultas sastra,apalagi yang pekerjaannya di dunia sastra........
mari Qt coba sedikit menelaah (halah..bahasanya mulai melangit y?!...) tentang masalah yang satu ini (emang ini jadi masalah?!...),.....
ehm...gak harus jadi seorang pujangga kan tuk membahas dunia sastra?!
Sebelum jauh-jauh melangkah........
sebelum rasa bosan menyergap.........
Sebelum rasa ngantuk berputar dikelopak mata.......
Mari menengok sebuah celah wawasan....
Ternyata,
Al Qur'an itu memuat bahasa sastra yang sangat tinggi.....Bahkan tak ada yang mampu mengalahkan keindahan sastra al Qur'an........
Subhanallah.........
Maha suci Allah.......
Sadar atau tidak.........
Qita telah di didik tentang dunia sastra,
liat aj Al quran.....Coba deh dibaca (bagi yang jarang baca) kemudian di telaah (bagi yang udah baca).....Betapa Indahnya..........Gaya bahasanya begitu memikat hati (palagi yang hatinya keras sekeras batu :disarankan kudu baca Qur'an deh....biar hatinya cair)...menggetarkan jiwa..!!!
Konon,
Masuk Islamnya seorang Umar Bin Khatab karena mendengarkan Seorang yang sedang membaca Al Qur'an,Surah Thaha.....
Seketika hati Umar luluh,tak berdaya.......TERPESONA!!!
Mungkin gak salah kalo beliau menitipkan pesan sederhananya kepada kita semua,bukan sekedar mahasiswa fakultas sastra.coz Umar gak pernah kuliah di fakultas sastra..
"Ajarilah anak2 kalian tentang sastra,agar lembut hatinya..."
Dan......
Sebaik-baiknya orang...
Secerdas-cerdasnya seseorang..........
ketika ditanya apakah kita akan belajar sastra yang biasa aj atau sastra yang terbaik?!
Maka....
orang normal akan menjawab.......
Aku akan belajar sastra yang terbaik,.......TITIK!
Dan.......
Sastra yang terbaik itu adalah Al Qur'an.....
Yah....Al Qur'an!!!!!!!!!
Wahai kawan.....maupun lawan.......
pengumuman.....pengumuman......pengumuman...
Baik yang berada di tempat2 umum,rumah sakit umum,Parkir umum de el el
Ayo......
Mulai sekarang kita harus mempelajari Al Qur'an..!!!!
SEMANGAT....!!!!!
Hafal............pahami........amalkan....!!!!
Be a smart person........